Friday, December 21, 2012

Sub Query

Sebelum belajar sub query alangkah baiknya kita flash back dulu, apa sih query itu?
Query adalah semacam kode-kode (kemampuan) yang bisa digunakan untuk memanipulasi data baik menambah data, penghapusan, update dan lain sebagainya di dalam database. Contoh query yaitu:
select *from mahasiswa; maksud query tersebut adalah menampilkan semua data yang terdapat dalam tabel mahasiswa. Setelah paham makna query dan implementasinya, sekarang berinjak ke topik utama yaitu sub query, dari struktur bahasanya, kira-kira kita sudah bisa menembak-nebak apa sih makna dari sub query itu??
Sub query adalah query yang berada di dalam sebuah query. Sub query dapat di letakan di klausa : WHERE, HAVING dan FROM. Untuk lebih mudah memahaminya lihatlah contoh berikut ini:
Script (select sal from EMP WHERE empno=7566) adalah sub query dari query utama yaitu SELECT ename FROM EMP WHERE sal>. Contoh lain dari sub query dapat kita lihat dari contoh soal di bawah ini:

Query dari soal di atas yaitu sebagai berikut:

Sub querynya yaitu: Select MAX(nilai) FROM ambilmk WHERE kodeMK='A02'.  Hasil dari sub query ini nantinya akan di gunakan sebagai syarat dari query di atasnya